Kasihan Warga Negara Ini, Mereka tidak memiliki Hari Kemerdekaan
Entah kasihan entah senang itu rakyat, Negaranya tidak memiliki Hari Kemerdekaan
1. Nepal
Nepal merupakan negara kecil yang tidak pernah dijajah oleh negara mana pun.
Nepal selalu menjadi negara berdaulat dan bertindak sebagai penyangga antara Imperial China dan British India di masa lalu.
Karena itu, salah satu negara tertua di Asia Selatan tersebut tidak merayakan Hari Kemerdekaan dalam bentuk apa pun.
*Thailand
Sama seperti Nepal, Thailand merupakan satu-satunya negara di Asia Tenggara yang tidak pernah dijajah.
*Cina
Orang China tidak pernah sepenuhnya dijajah dan diperintah oleh raja. Setelah Revolusi 1949, pemimpin Komunis China Mao Zedong mendeklarasikan pembentukan Republik Rakyat China (RRC).
Namun, China merayakannya sebagai Hari Nasional dan bukan Hari Kemerdekaan. Partai Komunis China menang dalam perang saudara yang mengakibatkan mundurnya Kuomintang ke Taiwan dan Revolusi Komunis Tiongkok.
*Kanada
Kanada tidak merayakan Hari Kemerdekaan, tetapi pada 1 Juli mereka merayakan ulang tahun Konfederasi. Peringatan tersebut menandai hari British North America (BNA) Act yang ditandatangani pada 1867.
Penandatanganan ini menciptakan Dominion of Canada, hanya beberapa bagian negara yang dimasukkan dan masyarakat adat tidak memiliki suara dalam keputusan tersebut. Namun, Undang-Undang BNA berarti bahwa Dominion of Canada adalah entitas yang mengatur diri sendiri dan negara tersebut memperoleh kebebasan dari penindasan langsung. Menurut Undang-Undang BNA, bagian dari negara yang disebut Kanada tidak lagi berada di bawah kendali Inggris.
Sebaliknya, kekuasaan baru dapat membuat parlemen dan membuat Undang-Undang sendiri bersama dengan tanggung jawab untuk mendanai dan membela diri.
____
Cat :< /p> PopCash.net
No comments:
Post a Comment