Sunday, November 16, 2014

Masjid Roosniah Al-Achmad dan Analisa Visi dan Misi

#SELAMAT MALAM PARA KAUM MUSLIMIN MUSLIMAT#
(Menyimak info sekitar Masjid Roosniah Al- Achmad di Bogor Nirwana
Residence/Bogor Selatan serta menganalisa visi dan misi-nya lewat
dukungan firman dan Hadist pun mencari makna dari surah...dan
surah ...sebagai pilihan Ayat Sholat Jum'at 14 November 2014)
_________________________________________________________________











_________________

Kata Pengantar
_________________





Ada sajadah panjang terbentang
dari tepi buaian
sampai ke tepi kuburan hamba
kuburan hamba bila mati

Ada sajadah panjang terbentang
hamba tunduk dan sujud
diatas sajadah yang panjang ini
diselingi sekedar interupsi

Mencari rezeki mencari ilmu
mengukur jalanan seharian
begitu terdengar suara azan
kembali tersungkur hamba...





Maka tersungkur dan bersujudlah hamba di Masjid-nya ummat Islam
khsusnya ummat Bogor Nirwana Residence pada Jum'at 14 November
2014.

Saudara saudari, para kaum muslimin muslimat...!

Assalamu'alaikumwarahmatullahiwabarakatuh...!

Postingan ini berisi info sekitar Masjid Roosniah Al Achmad
dengan segala macam seluk beluknya dari hasil olah data internet
maupun dari hasil pengalaman berkunjung yang untuk ke-kerenan-nya
kita sebut saja "Wisata Religi"

Selamat menyimak...!
_______________________________________________________

Sekilas Masjid Roosniah Al Achmad dalam tinjauan umum
_______________________________________________________

* Alamat : 





















Jl Bogor Nirwana Raya, Kelurahan Mulyaharja
Kecamatan Bogor Selatan Kota Bogor

* Tipe :
MASJID DI TEMPAT PUBLIK

* ID Masjid : 
01.6.13.18.01.000067

* Luas Tanah : 
2.000 m2

* Status Tanah : 
Wakaf

* Luas Bangunan : 
1.200 m2

* Tahun Berdiri : 
2011

* Daya Tampung Jamaah : 
1.200

* Hal Nama Masjid

Nama masjid ini diambil dari nama ibunda pengusaha dan politikus
Aburizal Bakrie, yaitu Roosniah Achmad Bakrie.

* No Telp/Faks :
85.717.541.983 / -

* Fasilitas : 

Internet Akses, Parkir, Taman, Gudang, Tempat Penitipan Sepatu/Sandal,
Kantor Sekretariat, Penyejuk Udara/AC, Sound System dan Multimedia,
Pembangkit Listrik/Genset, Kamar Mandi/WC, Tempat Wudhu, Sarana Ibadah

* Kegiatan : 

Pemberdayaan Zakat, Infaq, Shodaqoh dan Wakaf, Menyelenggarakan
kegiatan pendidikan (TPA, Madrasah, Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat),
Menyelenggarakan kegiatan sosial ekonomi (koperasi masjid), Menyelenggarakan
Pengajian Rutin, Menyelenggarakan Dakwah Islam/Tabliq Akbar, Menyelenggarakan
Kegiatan Hari Besar Islam, Menyelenggarakan Sholat Jumat, Menyelenggarakan
Ibadah Sholat Fardhu

Jumlah Pengurus : 22

IMAM   KHATIB

2             20

* Motiv Pembagunan Masjid

“Pembangunan masjid ini, merupakan wasiat ayah kami Almarhum
H. Achmad Bakrie, yang senantiasa beramanah bahwa setiap rupiah yang
kami peroleh, harus dapat memberi manfaat kepada masyarakat,” kata
Bus S. Kusmuljono.

* Hal Peresmian

Sabtu tanggal 30 Juli tahun 2011 sebuah masjid besar yang megah diresmikan
oleh Ibunda pengusaha dan politikus Abu Rizal Bakrie.

* Perancang Bangunanan (Arsiteks)

Masjid cantik ini adalah hasil rancangan arsitek Achmad
Noeman dan putranya Fauzan Noeman. Kabarnya dana pembangunan
masjid menelan biaya sebanyak 10 milyar rupiah.
______________________________________________________

Sekilas Eksterior dan Interior Masjid Al Achmad
______________________________________________________

* Arsitektur Eksterior (Penampilan Luar)

1. Kubah Bagian Luar

Dari luar masjid ini tampak unik dengan bentuk kubah yang tidak umum.
Kubah masjid bergaya futuristik dengan bentuk bagian luar seperti akan
mekar merekah.

Kesan merekah itu didapat dari perpaduan  material yang dipakai, yaitu
batu bata merah berbentuk kelopak  sementara di sela-selanya terdapat
kaca berwarna keemasan tersusun menumpuk bagai lempeng baja.

Bagian teratas kubah dilapisi cermin-cermin yang
memantulkan warna-warni kaca patri di sekitarnya.

2. Dinding

Sungguh menunjukkan kekohan dengan dominasi warna
putih yang dipadukan dengan macam kaca patri


















3. Tempat Parkir

Cukup luas karena itu kenderaan bukan saja di depan, samping,
bahkan di belakangpun tetap bisa digunakan sebagai lahan parkir

* Arsitektur Interior Penampilan Dalam)

1. Ruang Sholat utama 

















Ket :
Ruang Sholat utama

Ruang Sholat Utama Masjid ini ada di Lantai 1. Sedangkan untuk
lantai 2-nya untuk kaum wanita dengan tetap berkemungkinan di
pakai pada Sholat Jum'at atau Hari-Hari Besar Ummat Islam.

Di lantai dua ini terdapat void berbentuk zigzag dengan
sudut 90 derajat, dipagari bahan kaca tembus pandang, hingga
jamaah di atas bisa melihat ke bawah.


















Ket :
Photo lagi sholat di lantai 2

2. Ruang Serba Guna

Di sisi kiri dan kanan ruang shalat terdapat ruang serba guna. Untuk wanita,
ruang serba guna terletak di bagian kiri ruang shalat . Ruang ini dilapisi
karpet empuk  yang nyaman. Di ruang inilah  aku dan teman-temanku  dari
majlis ta’lim Qoonitaat seringkali  membahas kajian agama Islam,  berdiskusi
untuk penyelenggaraan acara tausiyah dan kegiatan amal.

3. Tempat Wudhu



















Ket :
Tempat wudhu

Di sebelah ruang serbaguna, terdapat tempat wudhu yang nyaman  dan
toilet yang dilengkapi dengan wastafel.

4. Ruang DKM, PAUD, DLL

Di sisi kiri Ruang Serbaguna ada juga Ruang DKM,
Ruang Rapat, Ruang Kelas Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) , Ruang Guru,
Ruang Bendahara dan Perpustakaan. Di bagian belakang samping masjid
terdapat area parkir dan children play ground.

5. Kubah Bagian Dalam




















Bagian dalam kubah tersusun dari kaca patri berwarna-warni  disambung
dengan rangka berwarna emas.
________________________________________________________________

Analisa Visi Misi Masjid Masjid Roosniah Al-Achmad pada kehidupan
pribadi penulis)
________________________________________________________________


















Situs dengan alamat :
http://www.bakrieglobal.com/corporate-social-responsibility/read/1000/ Masjid-Roosniah-Al-Achmad-Diresmikan-Memberantas-Tiga-Kebutaan
mengatakan :

Visi pembangunan masjid ini, yakni ingin menciptakan insan yang bertaqwa
kepada Allah SWT dan berakhlak mulia di sisi Allah SWT.

Sedangkan misinya sendiri adalah

memberantas tiga kebutaa, yang pertama buta terhadap pemahaman Al-Quran,
kedua buta terhadap praktek ibadah, dan ketiga buta terhadap ahlaqul karimah.

Pendapat penulis :

- Jika penulis adalah sasaran dari visi misi itu, karena penulis telah
pernah kesana maka penulis ingin berkata visi misinya berhasil. Meskipun
penulis tidak ikut belajar di Masjid tersebut, hanya dengan sholat dan
melihatnya saja penulis sudah merasa lebih bertaqwa. Insya Allah...!

- Terhadap kebutaan pada pemahaman Al-Qur'an penulis ingin berkata "penulis
tidak buta", paham sedikit banyak tentang isi Qur'an itu. Begitupun saya
belum pantas untuk dikatakan Ustat, tapi akan sangat keberatan jika di
katakan tidak tahu agama.

- Tentang kebutaan pada Praktek Ibadah, "Isya Allah dilaksanakan sesuai
dengan aturan main dari ibadah itu sendiri". Begitupun ibadah penulis
kadang kurang khusus pada saat tidak punya hepeng (uang) dan pada saat
istri menyuruh ibadah dengan ngomel-ngomel.

- Adapun kebutaan tentang ahlakulkarimah, "Isya Allah tidak buta pula, cuma
kalau saya sedang ditoko-tokoi (dibodoh-bodohi), akhalaku karimah itu
kadang menjadi lupa.

_______________________________________________________

Macam Fiman dan Hadis yang mendukung visi dan Misi 
Masjid Roosniah Al-Achmad
______________________________________________________

* Tentang Pemaham pada Al Qur'an :

Allah berfirman:

كِتَابٌ أَنْزَلْنَاهُ إِلَيْكَ مُبَارَكٌ
لِيَدَّبَّرُوا آيَاتِهِ وَلِيَتَذَكَّرَ

أُولُو الْأَلْبَابِ

Artinya:
Ini adalah sebuah kitab yang Kami turunkan kepadamu penuh
dengan berkah supaya mereka memperhatikan ayat-ayatnya dan
supaya mendapat pelajaran orang-orang yang mempunyai
fikiran. (QS: Shaad Ayat: 29)

* Tentang Ibadah

“Tidaklah Aku jadikan jin dan manusia,
kecuali agar mereka beribadah kepada Ku”
(Az-Zariyat: 56)

Rasulullah SAW bersabda. ( Terjemahannya ):
“Seluruh muka bumi ini adalah masjid untukku;
Suci dan bersih.”

Sementara itu banyak terdapat ayat al Qur’an dan al
Hadis yang mewajibkan supaya beribadat. Di antaranya:

“Dan (ingatlah) Aku tidak menciptakan Jin dan Manusia
melainkan untuk mereka menyembah dan beribadat kepadaKu.”
(Az-Zaariyat : 56)

* Tentang Akhlakul Karimah

Oleh itu tidak hairanlah jika ALLAH sendiri memuji
Rasulullah SAW dalam Al Quran dengan firman-Nya:
"Sesungguhnya engkau (Muhammad) mempunyai akhlak
yang sangat agung." (Al Qalam: 4)

" Dan tidak Kami utuskan engkau (Muhammad) melainkan
untuk rahmat kepada sekalian alam." (Al Anbia: 107) .

Rasulullah SAW juga pernah bersabda:
"Sesungguhnya aku diutuskan untuk menyempurnakan
kemuliaan akhlak manusia." (Riwayat Malik)

"Sebaik-baik manusia ialah orang yang memberi manfaat
pada manusia (termasuk meratakan kasih sayang).
Sebaik-baik manusia ialah mereka yang paling baik
akhlaknya (kasih sayang kepada orang lain)."
(Riwayat At Tabrani)

“Orang mukmin yang paling sempurna imannya adalah orang
yang paling baik akhlaknya. “ (Riwayat Abu Dawud, Ahmad
dan At-Tirmidzi )

“Penyebab utama masuknya manusia ke surga adalah bertakwa
kepada Allah dan kebaikan akhlaknya. “ ( Riwayat At-Tirmidzi
dan Ibnu Majah )

Sumber :
http://cahayamukmin.blogspot.com/2009/03/sabda-rasulullah-saw-tentang-akhlak.html#ixzz3JIugu3x2
__________________________________________________________

Ayat Pilihan Iman Sholat Jum'at, 14 November 2014 di di
Masid Roosniah Al-Achmad
__________________________________________________________

* Rakaat pertama :

Surah, "Al Adiyat"




Makna ayat :

Surah Al-'Adiyat terdiri atas 11 ayat dan tergolong surah
makkiyah, surat ini diturunkan setelah surah Al-'Asr. Nama
Al 'Aadiyat diambil dari kata Al 'Aadiyaat yang artinya
berlari kencang yang terdapat pada ayat pertama surat ini.

Pokok-pokok isinya: Ancaman Allah SWT kepada manusia yang
ingkar dan yang sangat mencintai harta benda bahwa mereka
akan mendapat balasan yang setimpal di kala mereka

dibangkitkan dari kubur dan di kala isi dada mereka ditampakkan.


* Rakaat ke-Dua

Surah, "Al Jaljalah"



Makna ayat :

(bahasa Arab:الزلزلة) adalah surat ke-99 dalam Al-Qur'an.
Surat ini terdiri atas 8 ayat dan tergolong pada surat
Madaniyah. Surat ini diturunkan setelah surah An-Nisa'.
Nama Az-Zalzalah diambil dari kata Zilzaal yang berarti
'goncangan' dan terdapat pada ayat pertama surat ini.

Pokok isinya menceritakan kejadian pada hari kiamat dimana bumi
digoncangkan dan manusia bertanya-tanya mengenai kejadian
saat itu. Dan janji bahwa setiap kebaikan dan kejahatan walau

sekecil apapun akan mendapatkan perhitungan.
_________________________

Oleh-oleh wisata Religi 
________________________

Ini oleh-olehnya :



















Jika oleh-oleh ini kita bahasakan ke dalam Bahasa batak Angkola,
maka demikian kira-kira bunyinya :


















Terhadap hal ini...!

Bagaimana kira-kira pendapat anda para kaummuslimin muslimat
khususnya masyarakat Angkola. Pilihlah dengan benar :

a. Betul juga...! Tapi wewenang pengaturannya telah di atur oleh
   Pemerintah RI dan mereka sering salah atur, hingga tanah Tuhan
   ini mereka jual ke negara lain, penghijauan masih kurang hijau
   hingga banjirpun tak dapat di hindari. Hebatnya setelah mereka
   jual dan kena banjir mereka tetap tidak menyesal (Tuhan memberikan
   tanah pada manusia tapi dalam pengaturannya Tuhan tidak terlibat)

b. Tidak betul tanah Tuhan, karena tanah ini ada dengan sendirinya
   dan Tuhan tidak ikut campur.

c. Betul Juga...! Tanah dan segala isinya ini memang milik Tuhan.
   Dia yang menciptakannya untuk manusia dan dia tetap terlibat
   dalam pengendaliannya. Bahkan bila tiba saatnya Tuhan akan
   menghancurkan tanah ini dan segala isinya yang secara umum di
   sebut kiamat. Dan manusia yang tidak bisa memanfaatkan tanah
   dan segala isinya ini akan diminta pertanggung jawawabannya
   kelak, seperti tergambar pada jus amma dengan surah a.l :

   - Al Infatar (Terbelah)

  

- At Takwir (Menggulung)
 



___________

Penutup
___________




Demikian infonya para kaum muslimin muslimat sekalian. Semoga dapat memperluas
wawasan ke-Islaman kita pun semoga visi dan misi Masjid ini dapat tercapai.

Makmurlah Masjid-Masjid Nusantara, khsusnya Masjid Roosniah Al Achmad BNR
(Bogor Nirwana Residence).
Memeperkenalkan "Masjid Sri Alam Dunia (MSAD) Sipirok Mashali"
(Angkola, Tapanuli Selatan kepada DKM, Remaja Masjid pun Panitia PHBI-nya
Masjid Roosniah Al Achmad BNR.

Ini masjidnya :



Wassalamu'alaikumwarahmatullahiwabarakatuh...!
___________________________________________________________________________
Cat. Sumber olah data :
http://www.bakrieglobal.com/corporate-social-responsibility/read/1000/Masjid-Roosniah-Al-Achmad-Diresmikan-Memberantas-Tiga-Kebutaan
http://www.bintanghome.com/arsitektur/art-design/1612-masjid-al-roosniah-al-achmad.html
http://www.bnr.co.id/masjid-roosniah-al-ahmad
http://simbi.kemenag.go.id/simas/index.php/profil/masjid/2758/?tipologi_id=7
http://hidupku-kisahku.blogspot.com/2014/07/masjid-roosniah-al-achmad.html
http://www.bakrieland.com/files/30_Juli_2011_Bakrieland_Membangun_Masjid_Roosniah_Al-_Achmad_Bogor_(Pilar_Sosial).pdf

*Postingan ini bagian dari link Wisata Religi penulis blog :

http://galeri1msad.blogspot.com/2013/07/sejarah-masjid-raya-medan-dalam.html

No comments:

Post a Comment